cover
Contact Name
Tri Wardhani
Contact Email
twd@widyagama.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
agrika@widyagama.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
AGRIKA
Published by Universitas Widyagama
ISSN : 19075871     EISSN : 25416529     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Jurnal Agrika mempublikasikan hasil-hasil penelitian dalam bidang ilmu pertanian meliputi penelitian di bidang budidaya pertanian, agrobisnis dan teknologi pengolahan hasil pertanian, juga menginformasikan berbagai paket teknologi, ulasan ilmiah, komunikasi singkat dan informasi pertanian.
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 1: Mei 2010" : 8 Documents clear
PERBAIKAN TEKSTUR DAN SIFAT ORGANOLEPTIK ROTI YANG DIBUAT DARI BAHAN BAKU TEPUNG JAGUNG DIMODIFIKASI OLEH GUM XANTHAN Sukamto -
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (51.527 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.149

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh penggunaan gum xanthan dalam modifikasi tepung jagung terhadap perubahan struktur dan tekstur roti. Penelitian dilakukan dalam dua tahap. Tahap I. melakukan formulasi tepung jagung dengan tepung terigu  dengan proporsi antara tepung terigu dan tepung jagung.terdiri dari  65%  Tepung terigu : 35%  Tepung jagung ;  55%  Tepung terigu : 45% Tepung jagung; 40%  Tepung terigu : 60% Tepung jagung, selanjutnya dibuat menjadi roti dan dievaluasi. Tahap 2. Formula terbaik dari hasil penelitian tahap 1 dimodifikasi dengan gum xanthan 0,50%; 0,75 % dan 0,90 %, selanjutnya diamati perubahan tekstur, pengembangan volume dan uji organoleptik dengan skala hedonic terhadap rasa, aroma dan warna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan tepung jagung sampai 35 % yang dimodifikasi dengan gum xanthan 0,5 %  memberikan sifat elastis yang terbaik dengan pengembangan volume 36,22 %, tekstur 24,01 g/mm2, dengan nilai rasa 6,38, dan aroma 6,60. Namun demikian elastisitasnya masih dibawah roti yang dibuat dari tepung terigu 100 %.  Kata kunci : gum xanthan, struktur roti tepung terigu tepung jagung
RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI MERAH (Capsicum annuum L.) VARIETAS PRABU TERHADAP BERBAGAI DOSIS PUPUK FOSFAT DAN BOKASHI JERAMI LIMBAH JAMUR MERANG Netti Nurlenawati; Asmanur Jannah; Nimih -
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (228.21 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.144

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan kombinasi dosis pupuk fosfor dan pupuk rganik bokashi jerami limbah jamur merang yang tepat dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman cabai merah (Capsicum annum L). Varietas Prabu. Percobaan dilaksanakan di rumah kasa Fakultas Pertanian Unsika, Karawang dari bulan Juli sampai  Oktober 2008. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan jumlah perlakuan 10 taraf yang diulang 3 kali.  Taraf perlakuan adalah   P0 tanpa pupuk (kontrol), (P1) 10 ton/ ha bokashi, (P2) 20 ton/ha bokashi, (P3) 90 kg/ha P2O5, (P4) 90 kg/ha P2O5 + 10 ton/ha bokashi, (P5) 90 kg/ha P2O5 + 20 ton/ha bokashi, (P6) 115,2 kg/ha P2O5, (P7) 115,2 kg/ha P2O5 + 10 ton/ha bokashi, (P8) 115,2 kg/ha P2O5 + 20 ton/ha bokashi, (P9) 115,2 kg/ha P2O5 + 10 ton/ha pupuk kandang sebagai rekomendasi lokal. Hasil percobaan menunjukkan perlakuan P7 115,2 kg/ha P2O5 + 10 ton/ha bokashi,  P8 115,2 kg/ha P2O5 + 20 ton/ha bokashi, dan P9 115,2 kg/ha P2O5 + 10 ton/ha pupuk kandang memberikan pengaruh terbaik terhadap bobot buah per tanaman. Kata kunci: fosfat, bokashi, cabai merah
PENGARUH BOKASHI LIMBAH PADAT AGAR-AGAR DAN PUPUK ANORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L) VARIETAS PHILIPINA Firman Hidayat; Untung Sugiarti; Kristian Adi Chandra
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.109 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.145

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pemberian bokashi limbah padat agar-agar dan pupuk anorganik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.). Percobaan disusun  dengan Rancangan Acak Lengkap, terdiri dari 7 perlakuan dan 3 ulangan, yaitu :PO : Urea 300 kg/ha, SP-36 200 kg/ha, KCl 200 kg/ha. P1 : 10 ton/ha. P2 : Bokashi 15 ton/ha. P3 : Bokashi 20 ton/ha. P4 : Bokashi 10 ton/ha dengan pupuk anorganik Urea 300 kg/ha, SP-36 200 kg/ha, KCl 200 kg/ha. P5 : Bokashi 15 ton/ha dengan pupuk anorganik Urea 300 kg/ha, SP-36 200 kg/ha, KCl 200 kg/ha. P6 : Bokashi 20 ton/ha dengan pupuk anorganik Urea 300 kg/ha, SP-36 200 kg/ha, KCl 200 kg/ha. Pengamatan dilakukan 15 HST dengan selang waktu pengamatan 10 hari. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah umbi, diameter umbi, berat basah tanaman, berat basah umbi, berat kering tanaman dan berat kering umbi. Uji statistik : analisis ragam, dan jika terdapat perbedaan nyata antara perlakuan akan diuji lanjut dengan menggunakan uji BNJ pada taraf 5%. Hasil analisis ragam pada fase vegetatif dan generatif menunjukkan bahwa pemberian bokashi limbah padat agar-agar yang ditambahkan dengan pupuk anorganik dan pupuk anorganik saja, tiap variabel pengamatan tidak memberikan pengaruh yang nyata di antara masing-masing perlakuan. Hal ini dikarenakan bokashi limbah padat agar-agar belum terdekomposisi dengan sempurna.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, perlakuan bokashi limbah padat agar-agar 15 ton/ha menghasilkan produksi sebesar 11 ton/ha (45,56 g/tanaman) dengan keuntungan Rp. 41.246.000.
RESPON HASIL KACANG KOMAK TERHADAP INTENSITAS CEKAMAN KEKERINGAN Toto Suharjanto
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.703 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.146

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk : mengkaji respon hasil kacang komak pada tingkat kekeringan yang berbeda, tingkat intensitas kekeringan yang diterima tanaman kacang komak. Empat genotip kacang komak yaitu Kendit, Tongas, Malasan dan Klakah  sudah diteliti di rumah kaca Fakultas Pertanian, Universitas Widyagama Malang,  mulai Desember - Mei 2008. Percobaan ini menggunakan RAK dengan 3 blok sebagai ulangan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa (1) Peningkatan intensitas cekaman kekeringan secara nyata menurunkan produksi biomasa, jumlah biji, bobot biji, jumlah polong, dan bobot polong per tanaman, (2) Hasil kacang komak pada cekaman kekeringan 33 % dan 67 %  adalah lebih rendah dibandingkan tanpa cekaman kekeringan. Hasil masing-masing komponen berturut-turut berkurang sebesar : pada biomasa 26.9 %, dan 60.3 %., pada jumlah biji 33.3 % dan 67.6 %, pada bobot biji 36.8 %, dan 74.6 %., pada jumlah polong 34.5 % dan 70.9 %, pada bobot polong 38 % dan 77.9 %. Kata kunci : hasil, Dolichos lablab, intensitas, cekaman kekeringan
PERTUMBUHAN STEK NILAM (Pogostemon cablin, Benth) PADA BERBAGAI KOMPOSISI MEDIA TUMBUH DAN DOSIS PENYIRAMAN LIMBAH AIR KELAPA Elik Murni Ningtias Ningsih; Yuni Agung Nugroho; Trianitasari -
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (92.155 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.147

Abstract

Pertumbuhan stek nilam dipengaruhi oleh media tumbuh dan pemberian zat pengatur tumbuh tanaman.  Pemanfaatan limbah air kelapa sebagai zat pengatur tumbuh yang mengandung auksin dan sitokinin mampu memacu pertumbuhan stek nilam.  Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh komposisi media tumbuh dan dosis penyiraman limbah air kelapa terhadap pertumbuhan stek nilam (Pogostemon cablin, Benth). Hasil penelitian menunjukkan tidak terjadi interaksi perlakuan media tumbuh dan dosis penyiraman limbah air kelapa terhadap parameter jumlah tunas, panjang tunas, jumlah daun, luas daun stek nilam.  Perlakuan media tumbuh berpengaruh nyata terhadap jumlah tunas pada umur 21 hst, panjang tunas umur 21 dan 41 hst, jumlah daun umur 21 dan 51 hst.  Perlakuan dosis penyiraman limbah air kelapa berpengaruh nyata terhadap jumlah daun 51 hst. Kata Kunci : Stek nilam, Media tumbuh, Limbah air kelapa
PENGGUNAAN Na2HCO3 UNTUK MENGURANGI KANDUNGAN ASAM SIANIDA (HCN) KORO BENGUK PADA PEMBUATAN KORO BENGUK GORENG -, Sudiyono
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (103.36 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.148

Abstract

Penggunan Na2HCO3 (soda kue) diharapkan dapat mengurangi kandungan Asam Sianida (HCN) pada Koro Benguk. Koro Benguk hitam yang  digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Desa Uailili, Kecamatan Baucau Kota, Kabupaten Baucau, Region 1 Timor Leste. Penelitian dilakukan secara faktorial menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK).  Faktor I adalah lama perendaman yang terdiri dari 3 level, yaitu 12 jam, 18 jam dan 24 jam, sedangkan faktor II adalah konsentrasi Na2HCO3 (soda kue) yang terdiri dari tiga level, yaitu 0,5 % 1,0 % dan 1.5 %. Hasil pengamatan pada koro benguk goreng terhadap kadar air 0.321– 0.078%, kadar protein 11,824 – 6,073% dan kadar HCN berkisar 18,360 – 14,710 ppm atau mg/kg. Tidak terdapat interaksi antara kedua factor.  Konsentrasi Na2HCO3 memberikan pengaruh nyata pada kadar protein.   Kata kunci : soda kue, asam sianida, koro benguk
Analisis Prioritas Komoditas Unggulan Perkebunan Daerah Kabupaten Buru (Pre-eminent Commodity Preference Analysis of Plantation of Sub-Province Buru) Hidayah, Ismatul
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (85.311 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.143

Abstract

As component of in development planning in level of Propinsi/kabupaten is required [by] region potency analysis either in aspect biofisik and also economic social included in of determination of pre-eminent commodity of area with approach LQ ( Location Quotient). Determination is important with consideration that availability and capability Resource ( nature, legal capital and man) to yield and markets all commodities which can be produced in a region in simultan relatively limited. Result of research indicates that there is 5 plantation commodity in sub-province Buru which included in bases sector mean the commodity in  Maluku province has comparability excellence ( LQ > 1) that is cacao ( LQ = 5,80) , cashew ( LQ = 5,27), Clove ( LQ = 3,48), Nutmeg ( LQ = 1,87 ), and coffee ( LQ = 1,74).   Key word : Pre-eminent commodity, Plantation, LQ (Location Quotient)
PERUBAHAN FISIOLOGIS BUAH KELAPA SELAMA GERMINASI Moh. Su'i
Agrika Vol 4, No 1: Mei 2010
Publisher : Badan Penerbitan Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (120.402 KB) | DOI: 10.31328/ja.v4i1.150

Abstract

Penelitian ini akan mempelajari perubahan biokimia buah kelapa selama germinasi. Kelapa ditunaskan 0, 15, 30, 45 dan 60 hari ditempat gelap pada suhu kamar (19 – 20 oC). Pada setiap lama germinasi, masing-masing bagian kelapa yaitu tunas, kentos dan daging buah diukur dan ditimbang beratnya. Kentos diisolasi enzim lipasenya.  Ekstrak lipase kasar diuji aktivitasnya. Aktivitas lipase tertinggi pada kentos kelapa umur 30 hari yaitu sebesar  3,700 u mol/jam/ml enzim kasar. Kata Kunci : Biokimia,  Kelapa, Germinasi

Page 1 of 1 | Total Record : 8